Manchester United bakal bertandang ke markas Tottenham Hotspur dalam pekan kedua Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris 2023-2024.
Laga Tottenham vs Man United dalam jadwal Liga Inggris berlangsung di Stadion Tottenham Hotspur pada Sabtu (19/8/2023) mulai pukul 23.30 WIB.
Adapun informasi mengenai link live streaming Tottenham vs Man United bakal tersemat di akhir artikel ini.
Juru racik Man United, Erik ten Hag, memastikan skuad berjuluk Setan Merah dalam kondisi bagus menjelang duel kontra Tottenham.
0 Komentar